
Pendidikan adalah kunci masa depan. Tapi, tidak semua anak bisa memulai langkahnya dengan adil dan layak.

Di Jawa Barat, masih ada lebih dari 7.000 anak yatim dan dhuafa yang hidup dalam keterbatasan. Mereka ingin belajar, mereka ingin sekolah—tapi tak punya seragam, sepatu, bahkan tas untuk membawa buku. Beberapa dari mereka harus datang ke sekolah dengan baju lusuh, tanpa perlengkapan yang memadai.

Bayangkan jika itu anak kita sendiri. Datang ke sekolah dengan rasa minder, hanya karena tidak punya sepatu atau tas seperti teman-temannya.h.

Untuk itu, Penderma.id menginisiasi Program Perlengkapan Sekolah untuk Yatim dan Dhuafa. Program ini bertujuan untuk menyediakan empat kebutuhan utama: seragam sekolah, alat tulis, sepatu, dan tas.
Bersama-sama, kita bisa bantu anak-anak ini menapak masa depan yang lebih cerah. Sekecil apa pun donasi Anda, sangat berarti bagi mereka.
Rasulullah SAW bersabda:
“Barangsiapa menanggung kesulitan seorang anak yatim dari kesulitan dunia, maka kelak Allah akan menanggungnya dari kesulitan-kesulitan hari kiamat...
(HR. Bukhari)
Mari jadi bagian dari perjuangan mereka.
Mari bantu mereka sekolah dengan layak.
Karena masa depan mereka, adalah masa depan kita semua.
![]()
Belum ada Fundraiser
![]()
Menanti doa-doa orang baik